14 Cara Flash Samsung J2 Prime Via Odin

Advertisement

Cara mengatasi hp Samsung J2 Prime yang bootloop atau mentok di logo adalah dengan cara flash ulang. Anda bisa melakukannya sendiri tanpa perlu datang ke Service Center Samsung ataupun tukang service handphone. Nah bagi yang ingin mengetahui cara flash Samsung J2 Prime silahkan simak informasi samsungstarters.com berikut ini.

Kami yakin banyak yang merasa takut melakukan flashing sendiri. Ketakutan tersebut sangat wajar, karena kesalahan melakukan flashing bisa membuat smartphone mati total. Namun asalkan melakukannya dengan benar maka kami jamin tidak akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Cara flash Samsung J2 Prime membutuhkan bantuan komputer, PC, ataupun laptop dengan sistem operasi Windows untuk menjalankan aplikasi bernama Odin. Sayangnya aplikasi tersebut hanya dikembangkan untuk Windows saja, sehingga anda tidak bisa flash Samsung J2 Prime menggunakan Linux maupun MacOS.

Untuk MacOS dan Linux sebenarnya ada software khusus yang memiliki fungsi sama seperti Odin, yakni software bernama Jodin3. Namun pada kesempatan kali ini kami hanya akan membahas mengenai tutorial cara flash Samsung J2 Prime via Odin. Nah untuk mengetahui bagaimana caranya silahkan simak di bawah ini. Cara Flash Samsung J2 Prime Via Odin

Bahan Flash Samsung J2 Prime

Ada beberapa file yang harus didownload sebagai bahan flashing Samsung J2 Prime. Nah untuk mengetahui apa saja bahannya silahkan simak di bawah ini.

1. Firmware Samsung J2 Prime

Sebelum mencoba cara flash Samsung J2 Prime, silahkan terlebih dahulu mendownload Firmware Samsung J2 Prime terbaru yang dikhususkan untuk Samsung J2 Prime region Indonesia. Sebenarnya anda juga bisa memilih region lainnya, namun ada baiknya tetap memakai firmware region Indonesia agar frimware yang diinstal mendukung bahasa Indonesia.

Ada banyak sekali situs yang menyediakan firmware Samsung J2 Prime, salah satunya adalah samfrew.com/id/model/SM-G532G/region/XID. Silahkan buka situs tersebut, kemudian memilih firmware Samsung J2 Prime terbaru. Sayangnya Samsung sudah tidak lagi memberikan update pada smartphone ini sehingga firmware terbaru mentok pada bulan Januari 2019 dan masih menggunakan Android Marshmallow 6.0.1.

Selain melalui link di atas, anda juga bisa mendownload Firmware Samsung J2 Prime terbaru melalui Google Drive. Untuk link-nya silahkan “KLIK DI SINI

2. Odin

Langkah selanjutnya adalah mendownload aplikasi bernama Odin. Fungsi aplikasi ini adalah untuk menginstal firmware Samsung secara manual. Selain itu, Odin juga bisa digunakan untuk menginstal Custom Rom ataupun Stock Rom.

Tanpa adanya aplikasi Odin maka proses instalasi firmware tidak akan bisa dilakukan. Untuk mendownloadnya silahkan membuka situs odindownload.com kemudian pilih vers Odin terbaru.

3. Samsung USB Driver

Pada informasi sebelumnya kami sudah membahas mengenai cara mengatasi hp Samsung tidak bisa connect ke PC. Rupanya salah satu penyebab masalah tersebut adalah karena komputer belum menginstal Driver USB Samsung sehingga smartphone tidak bisa terkoneksi ke PC atau komputer meski sudah terhubung dengan kabel USB.

Silahkan terlebih dahulu mendownload Samsung USB Driver melalui situs https://developer.samsung.com/mobile/android-usb-driver.html, kemudian instal driver tersebut di komputer ataupun PC yang digunakan untuk Flash Samsung J2 Prime.

Cara Flash Samsung J2 Prime

Setelah semua file di atas didownload, kemudian kita tinggal mencoba cara flash Samsung J2 Prime menggunakan aplikasi Odin. Caranya cukup mudah, namun tetap butuh kehati-hatian. Sebab kesalahan flashing bisa membuat hp mati total. Tentu kalian tidak ingin mengalaminya. Oleh karena itulah silahkan mengikuti setiap langkah di bawah ini dengan benar.

  1. Pertama, silahkan ekstrak terlebih dahulu firmware Samsung J2 Prime yang sudah didownload. Didalamnya akan tersedia beberapa file yang nantinya digunakan untuk flash Samsung J2 Prime.
  2. Kemudian ekstra sotware Odin yang sudah didownload.
  3. Selanjutnya instal driver USB Samsung agar smartphone yang akan di flash bisa connect ke PC atau laptop
  4. Langkah selanjutnya, anda harus mematikan smartphone untuk masuk ke Mode Download.
  5. Setelah smartphone mati, kemudian tekan dan tahan tombol Power + Home + Volume Down secara bersamaan. Kemudian smartphone akan hidup dan keluar notifikasi Warning. Silahkan tekan tombol Volume UP untuk masuk ke Mode Download.Cara Masuk Mode Download Samsung J2 Prime
  6. Setelah berhasil masuk ke Mode Download, kemudian sambungkan Samsung J2 Prime ke komputer atau PC dengan kabel USB.
  7. Selanjutnya buka aplikasi Odin yang sudah di download.
  8. Untuk memastikan apakah smartphone sudah terhubung dengan Odin atau belum, silahkan lihat pada kolom ID:COM dan pastikan terdapat tulisan “0:[COM]“.
  9. Langkah selanjutnya adalah memasukan firmware Samsung J2 Prime yang telah di ekstrak ke aplikasi Odin. Cara memasukan firmware tersebut tidak boleh sembarangan. Pastikan memasukan fireware dengan tempat. Caranya adalah dengan mencocokan nama file dengan tombol yang tertera di aplikasi Odin. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat di bawah iniCara Flash Ulang Samsung J2 Prime
    1. Klik tombol BL, lalu pilih file firmware dengan awalan nama BL.
    2. Klik tombol AP, lalu dan pilih file firmware dengan awalan nama AP
    3. Klik tombol CP, lalu dan pilih file firmware dengan awalan nama CP
    4. Klik tombol CSC, lalu dan pilih file firmware dengan awalan nama CP
  10. Setelah semua file firmware dimasukan, kemudian klik bagian Options dan pastikan Re-Partion tidak tercentang.Cara Flash Samsung Galaxy J2 Prime
  11. Jika sudah, kemudian klik Start untuk mulai flashing Samsung J2 Prime dengan firmware terbaru
  12. Proses flashing akan memakan waktu bebera menit. Silahkan tunggu sampai proses selesai. Apabila sudah selesai akan muncul tilisan “PASS” pada aplikasi Odin. Cara Flash Samsung J2 Prime Dengan Odin
  13. Apabila proses flashing ternyata gagal maka akan muncul tulisan “Fail!“. Kegagalan tersebut bisa disebabkan karena salah memasukan file ke Odin atau karena firmware yang di flash tidak mendukung. Silahkan coba sekali lagi atau mencari firmware yang lain. Flash Samsung J2 Prime Gagal
  14. Jika flashing berhasil maka smartphone reboot akan reboot secara otomatis dan anda sudah bisa melepas kabel USB.
  15. Perlu diingat bahwa proses reboot akan memakan waktu cukup lama, yakni 5-10 menit.

Silahkan mengikuti setiap langah cara flash Samsung J2 Prime di atas dengan benar agar proses flashing berhasil. Owh yah, saat proses flashing anda jangan melepas kabel USB karena agar proses flashing berjalan dengan lancar. Pastikan tidak melepas kabel USB saat melakukan flashing karena bisa mengakibatkan smartphone mati total.

Baca Juga Informasi Samsung Lainnya
Game Smackdown AndroidCara Mengatasi Hp Samsung Hang 
Cara Mengembalikan SMS Yang Terhapus Cara Menghapus Akun Play Store

Cukup sekian informasi samsungsters.com pada kesempatan kali ini. Semoga tutorial cara flash Samsung J2 Prime di atas bermanfaat dan bisa menjadi referensi bagi pengguna Samsung Galaxy J2 Prime yang mengalami bootloop ataupun masalah lainnya yang hanya bisa teratas dengan cara flash ulang.

Advertisement